Sabtu, 20 April 2013

Pentingnya Gaya Kepemimpinan Seorang Pemimpin


Pentingnya Gaya Kepemimpinan  Seorang Pemimpin      


Dalam sebuah organisasi, pemimpin  sangat dibutuhkan untuk mengarahkan anggota-anggotanya dalam menjalankan  organisasi agar mencapai tujuan yang diharapkan. Pemimpin tidak akan mampu mengendaliakan para anggota – anggotanya  kalau dia tidak memiliki gaya kepimpinan yang baik . Jadi betapa pentingnya gaya kepimpinan itu.



      Menurut Heidjrachman dan S. Husnan (2002: 224), “Gaya kepemimpinan adalah pola tingkah laku yang dirancang untuk mengintegrasikan tujuan organisasi dengan tujuan individu untuk mencapai tujuan tertentu”. Sedangkan menurut Fandi Tjiptono (2001:161), “Gaya kepemimpinan adalah suatu cara yang digunakan pemimpin  dalam berinteraksi dengan bawahannya”.

Jumat, 19 April 2013

Perilaku Produsen

Produsen dan Fungsi Produksi

Produksi adalah usaha menciptakan dan meningkatkan kegunaan suatu barang untuk memenuhi kebutuhan. Dan orang yang menghasilkan barang atau jasa untuk dijual atau dipasarkan disebut produsen. Untuk dapat melakukan kegiatan produksi, seorang produsen membutuhkan  faktor – faktor produksi. Terdapat dua macam faktor produksi yaitu faktor produksi asli dan faktor produksi turunan.

1. Faktor produksi asli
Yang termasuk faktor produksi asli antara lain sebagai berikut :
  • Alam. Contohnya : tanah, air, udara, sinar matahari, tumbuh – tumbuhan, hewan, barang tambang.
  • Tenaga kerja. Tanpa adanya tenaga kerja, sumber daya alam yang tersedia tidak akan dapat dirubah atau diolah menjadi barang hasil produksi.
2. Faktor produksi turunan
Yang termasuk faktor produksi turunan adalah modal dan keahlian.

Perilaku Konsumen

Perilaku Konsumen Indonesia

Konsumen  Indonesia  ternyata  mempunyai  beberapa  ciri  khas  dan karakter  unik  yang  perlu  dicermati dibandingkan  dengan  konsumen  negara  di  Asia  lainnya  atau  Amerika  dan  Eropa.  Karakter  ini  perlu dipelajari untuk menyusun strategi pemasaran yang jitu agar mampu mendongkrak penjualan.
Dengan mengerti perilaku   konsumen   adalah   bagian   strategi   pemasaran   yang   efektif.   Chairman   Frontier Consulting Group Handi Irawan mengelompokkan karakter konsumen Indonesia menjadi 10 jenis
Handi mengatakan beberapa karakter diperkirakan akan terus menguat dalam beberapa tahun ke depan sehingga   bisa   digunakan   perencanaan   dengan   baik.   Karakter   yang   terus   menguat   adalah   suka berkumpul, suka buatan luar negeri, dan suka religi, serta suka pamer dan gengsi. Karakter yang  melemah  seiring  dengan  perkembangan  zaman  adalah,  memori  jangka  pendek,  tidak memiliki perencanaan, gaptek, kedaerahan dan kesadaran lingkungan
 
Karakter pertama, (short term perspective), konsumen Indonesia mempunyai memori jangka pendek. Sebagian besar konsumen ingin memperoleh hasil atau keuntungan yang singkat dari hasil pembelian produk atau jasa. Tengok  saja,  mana  yang  lebih  banyak  pasarnya  antara  produk  penambah  tenaga  dan  produk  vitamin untuk kesehatan. Bandingkan juga antara kredit sepeda motor dan tabungan pendidikan. 
 

Penentuan Harga Permintaan & Penawaran

Hukum permintaan & penawaran

Pengertian Permintaan
Permintaan adalah sejumlah barang yang akan dibeli atau yang diminta pada tingkat harga tertentu dalam waktu tertentu.

Hukum Permintaan :
Hukum permintaan berbunyi: apabila harga naik maka jumlah barang yang diminta akan mengalami penurunan, dan apabila harga turun maka jumlah barang yang diminta akan mengalami kenaikan. Dalam hukum permintaan jumlah barang yang diminta akan berbanding terbalik dengan tingkat harga barang. Kenaikan harga barang akan menyebabkan berkurangnya jumlah barang yang diminta, hal ini dikarenakan:
naiknya harga menyebabkan turunnya daya beli konsumen dan akan berakibat berkurangnya jumlah permintaan naiknya harga barang akan menyebabkan konsumen mencari barang pengganti yang harganya lebih murah.
 
Kurva Permintaan :
Kurva Permintaan adalah kurva yang menunjukkan hubungan berbagai jumlah barang dan jasa yang dibeli oleh konsumen pada berbagai tingkat harga. Kurva ini akan menghubungkan titik-titik koordinat pada sumbu harga (sumbu Y) dengan sumbu jumlah barang (sumbu X).

Kamis, 11 April 2013

AOSI menyelenggarakan ICrOSS sebagai event Open Source Indonesia



AOSI sebagai Asosiasi Open Source Indonesia mengundang Anda untuk menghadiri konferensi dan workshop Open Source , & Open source Community Meeting selama 2 hari secara bersamaan tanggal 24-25 April 2013, di Balai Kartini Jakarta. Selain itu , akan diadakan pula kompetisi yaitu Cyber Defense Competition . 



Rabu, 10 April 2013

Ikuti Lokakarya Membangun Pusat Data Berbasis Open Source Software


Informasi Ini kebetulan didapat di sebuah grup milis BlankOn , yang menyarankan untuk disebarkan , berikut informasinya :
 

Saya berencana membuat lokakarya serius santai 16 jam gratis yang tema-nya membangun pusat data berbasis OSS.




Cakupan bahasan diantaranya:

 
~ Switching, Routing, Firewalling
~ Virtualisasi
~ HA dan Load balance
~ Backup dan restore
~ Cloud computing




Bentuknya kegiatannya diskusi, berbagi pengalaman, lab percontohan. Jumlah maksimal peserta 8 orang. 

Selasa, 09 April 2013

Ikuti Lomba Membangun Webserver se-Jabodetabek


Lomba ini di selenggarakan oleh BEM & Forum Opensource  Stmik Bani Saleh , Dengan Tema “FUN COMPETITION” . Dengan total hadiah jutaan rupiah.



Pendaftaran            : 8 April  s/d 3 mei 2013


Lomba Dimulai       : 13 Mei 2013


Biaya Pendaftaran : Rp. 100.000




Ketentuan Lomba :


    1   .       Peserta yaitu  tingkat SMA & SMK sederajat

    2   .       Setiap sekolah boleh kirim lebih dari 2 team  ( perteam 2 orang )

    3   .       Setiap tim diwajibkan membawa 1 guru pembimbing

    4   .       Bila diketahui merusak hardwaremaka team akan di disqualifikasi

    5   .       Juara 1,2, 3 ditentukan oleh juri yang tidak adapat diganggu gugat



Minggu, 07 April 2013

Ikuti Roadshow Program Indigo Incubator - Jakarta





Acara roadshow ini adalah untuk memperkenalkan Program Indigo Incubator


Indigo Incubator adalah program inkubasi dan akselerasi bisnis yang sangat komprehensif ditujukan untuk startup ICT Indonesia. Program Indigo Incubator menyediakan fasilitas, pendampingan bisnis dan pendanaan hingga Rp. 2,25 Miliar per startup.


Rabu, 03 April 2013

BPPTIK Menyelenggarakan 2 Pelatihan & 2 Sertifikasi Skala Nasional


Balai Pelatihan dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi merupakan badan  dari Kementerian Komunikasi dan Informatika . BPPTIK  akan mengadakan 2 Pelatihan & 2 Sertifikasi secara bersamaan 



Adapun pelatihan dan sertifikasinya yaitu :


- Pelatihan Junior Web Programming dan Sertifikasi Junior Web 
   Programmer

- Pelatihan Junior Graphic Design dan Sertifikasi Junior Graphic 
   Designer.